Rabu, 15 Juni 2011

Super Junior Akan Mengadakan Showcase di Jepang bulan Juli!

Grup idol terbaik Asia, Super Junior, akan mengadakan showcase di Jepang bulan Juli ini.

Super Junior merilis album single pertama mereka, Miinah (BONAMANA), di Jepang pada tanggal 8 Juni. Mereka menunjukkan kekuatan mereka sebagai idol Hallyu dengan menempati peringkat nomor 2 di chart Oricon walaupun itu adalah kali pertama mereka tampil di chart tersebut.

Juga, mereka memecahkan rekor dengan penjualan album tertinggi untuk idol grup Korea ketika semua album yang telah mereka rilis di Jepang ditotalkan berjumlah terjual sebanyak 100,000 kopi. Representatif di industri musik terkejut dengan hal ini.

Sementara penyanyi kpop lainnya telah merilis album mereka dan tampil di TV Jepang, Super Junior mendapat hasil yang baik walaupun mereka hanya mempunyai sedikit aktivitas di Jepang.

Super Junior dipanggil grup idol ‘long distance relationship’ di Jepang dan untuk mengurangi kekangenan fans Jepang mereka, mereka akan mengadakan sebuah showcase Juli ini.

Juga , mereka akan merilis video dari konser mereka yang dibuat dalam versi film 3D, yang disebut dengan Super Show3 3D. Member Super Junior: Kyuhyun, Ryeowook dan Yesung akan menjadi tamu dalam pemutaran premiumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar